Sabtu, 19 Maret 2016

pengertian dan nama-nama malaikat dan tugasnya

Pengertian Malaikat
Malaikat secara bahasa berasal dari bahasa Arab 'malak' yang berarti risalah atau menyampaikan pesan. Yang dalam bentuk jamaknya adala 'malaaikah'.

Sedangkan secara istilah malaikat adalah makhluk Allah swt. yang bersifat gaib, yang diciptakan dari nur (cahaya) dan wujudnya tidak dapat dilihat, didengar, diraba, dicium, ataupun dirasakan.


Malaikat Allah

Iman kepada Malaikat Allah merupakan rukun Iman ke-2. Beriman kepada Malaikat Allah berarti meyakini atau mempercayai adanya Malaikat, walaupun kita tidak dapat melihat wujud mereka, dan bahwa mereka adalah salah satu ciptaan Allah yang selalu menyembah Allah, serta selalu taat dan patuh kepada perintah-Nya, sehingga mereka tidak pernah berdosa.

Walaupun manusia tidak dapat melihat Malaikat, tetapi jika Allah berkehendak, maka Malaikat dapat dilihat oleh manusia, yang biasanya terjadi pada para nabi dan rasul.

Tak ada seorang pun yang mengetahui jumlah pasti Malaikat, hanya Allah saja yang mengetahui jumlahnya. Tetapi ada nama-nama Malaikat yang mengemban tugas dalam kehidupan manusia baik di dunia maupun di akhirat, dan wajib diketahui oleh orang-orang yang beriman, berikut diantaranya.

Nama-nama Malaikat

1. Malaikat Jibril, bertugas menyampaikan wahyu Allah kepada para rasul, yang kemudian akan diajarkan kepada umat manusia sebagai pedoman hidup dalam mencapai kebahagiaan hidup di dunia dan di akhirat. Selain itu juga bertugas meniupkan ruh kepada setiap calon bayi dalam kandungan Ibunya.


2. Malaikat Mikail, bertugas menyampaikan rezeki kepada seluruh makhluk hidup di alam dunia ini. Selain itu juga bertugas mengatur hujan, angin, dan tanaman.

3. Malaikat Israfil, bertugas meniup sangkakala (terompet) pada hari kiamat.

4. Malaikat Izrail, bertugas mencabut nyawa seluruh makhluk hidup.

5. Malaikat Munkar, bertugas menanyakan hal-hal atau perkara kepada manusia di alam kubur.

6. Malaikat Nakir, memiliki tugas yang sama dengan Malaikat Nakir, yaitu menanyakan hal-hal atau perkara kepada manusia di alam kubur.

7. Malaikat Raqib, bertugas mencatat amal baik manusia semasa di dunia. Malaikat Raqib bertempat disebelah kanan manusia.

8. Malaikat Atid, bertugas mencatat amal buruk manusia semasa di dunia. Malaikat Atid bertempat disebelah kiri manusia.

9. Malaikat Malik, bertugas menjaga pintu Neraka.

10. Malaikat Ridwan, bertugas menjaga pintu Surga.

Demikianlah Pengertian dan Nama-nama Malaikat beserta Tugasnya,
Semoga bermanfaat 


sumber:

-http://tutorial-blogz.blogspot.com/2014/10/pengertian-dan-nama-malaikat-beserta-tugasnua.html

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.